Rabu, 06 November 2013

Seni Diharap Jadi Jembatan Pejabat dan Warga

INILAH.COM, Jakarta - Festival Pasar Seni Jakarta yang digelar mulai 3-5 November 2013 di Parkir Timur Gelora Bung Karno berakhir dengan kemeriahan.

Dari pentas seni itu, Ketua Pasar Seni Jakarta, Hendry Harmen berharap ajang seni dapat menjadikan jembatan antara pejabat dengan masyarakat umum. Pasalnya, kesenian mampu menjembatani sesuatu yang keras menjadi lembut.

"Perlu jembatan diantara pejabat dan masyarakat. Jembatan itu seni," katanya, Selasa (5/11/2013).

Menurutnya, dengan acara tersebut justru membantu pemerintah menyelesaikan berbagai masalah perkotaan. Terlebih, Kota Jakarta sudah tercemar dengan banyak sentuhan.

Karena itu, Pasar Seni Jakarta akan menjadikan Jakarta lebih humanis yang dapat dilakukan oleh warga Jakarta. Salahsatu contoh yakni pembuatan mural dan grafiti di beberapa ruang publik.

"Mural itu justru mempercantik kota, dan itu tidak bisa dikerjakan secara asal. Harus terkonsep," tambahnya.

Menurutnya semua itu dapat terwujud dengan bekerjasama semua pihak menjadikan Jakarta lebih humanis. "Pelibatan semua unsur akan menjadikan semua merasa memiliki. Ini akan menjadikan mediasi yang menekan kekerasan kota dan sosial," tambahnya.

Sebelumnya, Pasar Seni Jakarta digelar oleh Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) pada 3-5 Nopember 2013 di Parkir Timur GBK. Pentas seni itu menghadirkan sedikitnya 30 seniman kenamaan dengan karya seninya masing-masing.[jat]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar