Modusnya, pelaku berpura-pura mendorong korban.
VIVAnews - Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat menghimbau warga masyarakat yang sering menunggu angkutan umum di halte pada malam hari untuk selalu berhati-hati. Sebab, penjahat selalu mengintai.
Kini ada modus baru. Si penjahat berpura-pura mendorong korban dan lalu menuduh telah memukul penjahat lainnya. Setelah itu, mereka memeras korban.
Kapolres Jakarta Pusat Komisaris Besar Hamidin mengatakan dua pelaku telah ditangkap oleh jajarannya setelah beraksi sebanyak tujuh kali dalam satu hari.
"Pelaku mentargetkan korban yang menunggu angkutan umum pada malam hari dan terlihat sendiri," ujar Hamidin di Polres Jakarta Pusat.
Aksi penjahat seperti ini, lanjut Hamidin, bahkan telah mengakibatkan adanya korban tewas. Salah satu contohnya adalah kasus serupa di Halte Blora (Tosari), Jakarta Pusat pada 19 April lalu. Pelaku menusuk korban, Indra Lesmana, di Halte Tosari sesudah merampok korban.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar